AHMAD YAHDIANIhttp://www.yahdianiahmad.blogspot.com/search/label/BAHAN%20AJAR

Sambutan Siswa Kelas IX dalam Acara Perpisahan

Sambutan Pisah Sambut Perpisahan Kelas IX,
Oleh   : Kelas IX

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

            Alhamdulillahi rabbil ‘alamin wa bihi nas ta’in, wa ‘ala ‘alihi ajma’in. Amma ba’du.
Yang kami hormati Kepala MTS Raudhatun Nasihin Aremantai (Bpk Ashrin Muftadi, S.Ag) beserta dewan guru dan Staf Tata Usaha MTs Raudhatun  Nasihin Aremantai. Para Undangan yang telah hadir di gedung MTs Raudhatun Nasihin yang kami muliakan. Bapak – bapak, ibu – ibu dan teman – teman kelas IX yang sedang berbahagia pada hari ini, serta adik – adik kami kelas VIII dan VII  yang saya sayangi.
            Marilah kita sama – sama memanjatkan rasa syukur kita kepada Allah swt yang masih memberikan kesehatan kepada kita semua, sehingga kita bisa bertatap muka dan berkumpul dalam suasana gembira di gedung MTs Raudhatun Nasihin pada hari ini. Shalawat dan salam marilah kita sanjungkan kepada junjungan kita bersama, nabi Muhammad saw.
Melalui kesempatan yang baik ini, izinkanlah saya mewakili peserta didik kelas IX untuk mengucapkan terima kasih kepada bapak/ibu guru MTs Raudhatun Nasihin yang telah mendidik, membimbing dan mengasuh kami selama ini, hingga akhirnya kami bisa menyelesaikan semua proses pembelajaran. InI mungkin pertemuan terakhir bagi kami anak – anak kelas IX tahun ajaran 2010/2011 berada di sekolah ini. Namun, segala apa yang telah kita lalui bersama merupakan kenangan terindah yang tak kan terlupakan. Ada banyak hal yang belum sempat kami lakukan untuk membanggakan bapak/ibu guru sekalian. Namun demikian, mudah-mudahan dengan ilmu yang telah diajarkan di madrasah ini bisa menjadi bekal buat kehidupan kami semua di masa depan nanti.
            Guru – guruku dan adik – adikku, sungguhpun kalian adalah panutan yang baik bagi kami. Kalian telah memberi kesempatan kepada kami untuk berprestasi di madrasah ini. Sekarang ini mungkin hari terakhir kebersamaan kita, tapi bukan berarti hari terakhir hubungan kita dalam hal lainya, mungkin suatu saat kita akan bersama kembali walau dalam hal atau hubungan lain, bukan seperti sekarang hubungan antara guru dan murid. Ada banyak sekali hal yang berkesan selama kami sekolah disini. Kebersamaan kita  membuat sekolah kita menjadi kuat dan berprestasi dalam membangun nama baik sekolah kita.
Ibu/bapak serta adik-adikku sekalian, sebuah ungkapan yag tak asing lagi bagi kita, “ dimana ada pertemuan, disitu ada perpisahan”. Tiga tahun yang lalu kita bertemu di tempat ini, dan di tempat ini pulalah kita berpisah. Inilah takdir kita sebagai manusia yang tak terelakkan. Kita tak bisa melawan waktu. Biarlah waktu berlalu seiring dengan linangan air mata kami.
            Ibu, bapak serta adik-adikku sekalian. Sekalipun kita tidak bisa melawan waktu yang terus berjalan itu, tapi setidaknya kita bisa mengingat dan menghayati waktu-waktu yang telah kita lalui bersama. Pertemuan yang telah kita lalui dan perpisahan yang akan kita jalani ini telah menghantarkan kami semua pada sebuah kesalahan dan kekhilafan yang disengaja ataupun tanpa kami sadari telah kami lakukan kepada kalian semua. Perpisahan ini membawa kami kepada suasana yang pernah tejadi, kami pernah membuat ibu/bapak guru marah atau telah membuat jenkel adik-adik sekalian, dari kesalahan itu lah kami memohon maaf kepada kalian semua atas kata yang salah dan sikap kami yang menyinggung perasaan kalian, dan kami memohon ampunan kepada Allah swt semoga Dia berkenan menghantarkan maaf kami kepada kalian. Amin ya rabbal ‘alamin.
Untuk teman-teman tercinta, selama 3 tahun lamanya kita bersama, tentunya ada rasa suka maupun duka yang datang menghampiri dalam menuntut ilmu. Semua itu tak bakal dilupakan begitu saja.

Saya ucapkan selamat berpisah, dan selamat melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Semoga perpisahan ini menjadi kenangan indah selamanya

Sukses untuk terus maju meraih cita. Semoga MTs Raudhatun Nasihin Aremantai selalu jaya.

            Sebagai penutup dari sambutan ini. Izinkanlah kami meminta kepada bapak/ibu guru serta adik-adik sekalian  untuk mendoakan kami menjadi alumni yang baik lagi sopan, Doakan kami agar bisa memperlihatkan  sifat baik lagi sopan itu kepada orang-orang di luar sana. Semoga hal  itu menjadi ciri khas bagi kami sebagai alumni madrasah kita. Doakan kami agar bisa menjaga nama baik madrasah kita dimanapun kami meminjakkan kaki. Doakan kami agar ditetapkan hati kami dalam kejujuran dan kebenaran, niscaya kami  akan menjadi orang-orang sukses dan berhasil di masa depan. Selamat jalan bapak/ibu adik-adikku  sekalian. Semoga Allah mempertemukan kita kembali di masa yang akan datang.


      Ya Allah kami bersyukur atas rahmat & karunia  yang telah Engkau berikan sehingga kami  bisa menyelesaikan tugas kami sebagai pelajar di Madrasah ini.
      Ya Allah, mohon masukan kami ke dalam golongan hamba-hamba-Mu yang pandai bersyukur, dan mantapkan hati dan lisan kami untuk senantiasa bersyukur kepada Mu.
      Ya Allah, bila kami punya kesalahan dan dosa-dosa kepada Mu, kami mohon ampun dan bertaubat kepada Mu
      Ya Allah, bila kami punya kesalahan kepada guru dan sesama kami  yang disengaja atau pun tidak disengaja kami mohon ampunan dan maaf, semoga Engkau dpt mewakili mereka utk memaafkan kami.
      Ya Robbi, ampuni dosa-dosa kesalahan kedua orang tua kami, rahmati mereka dalam mencari nafkah untk membiayai sekolah kami, semoga selalu sehat dan bahagia dalam naungan kasih sayang Mu.
      Ya Allah Ya ‘Aliim, Kami mohon anugrah dan rahmat dari sisiMu untuk membuka hati dan pikiran kami, agar kami mudah mencerna, memahami dan mengamalkan ilmu yang kami pelajari untk mewujudkan cita-cita kami. Dan demi membaha-giakan kedua orang tua kami agar kami menjadi anak yang soleh dan solehah, mandiri, berpres-tasi,  sukses, dan bahagia dalam hidup kami.
      Ya Allah Ya Rasyid, Hanya kepada Engkau kami memohon dan hanya kepada Mu jua kami berserah diri, dan kami yakin Engkau pasti memberi yang terbaik buat kami, Amin.
Wassalamu’alaikum warahmatullahi wa barakatuh.


No comments:

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungan teman-teman. silahkan postkan komentar teman semuanya. :-)